z-logo
open-access-imgOpen Access
PERENCANAAN PEMBANGUNAN E-GOVERNMENT : ANALISIS VISUAL MENGGUNAKAN VOS VIEWERS
Author(s) -
Ivan Prakoso
Publication year - 2022
Publication title -
jurnal sosioteknologi
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
ISSN - 2443-258X
DOI - 10.5614/sostek.itbj.2022.21.1.10
Subject(s) - humanities , political science , art
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat bagaimana strategi yang dijalankan pemerintah dalam pembangunan E-Government. Dalam menguraikannya kami menggunakan metode penelitian Literatur Review tentang perencanaan pembanguanan E-Government yang diterbitkan antara 2011 hingga 2021 di unduh dari database terindeks Scopus dengan menggunakan kata kunci E-Government Development Planning. Melalui VOSViewer kami menganalisis banyak artikel yang telah diterbitkan dan hubungannya dengan suatu area topik. Makalah ini menegaskan temuan para sarjana dan laporan bahwa penggunaan perangkat elektronik dan internet oleh pemerintah telah mengimplementasikan adanya E Government. Dalam makalah ini, 50 artikel yang diterbitkan dalam jurnal per-review sejak 2011-2021 ditinjau secara sistematis. Makalah ini menyimpulkan bahwa butuh strategi dalam membangun infrastruktur, portal online, dan kapasitas manusia dalam menggunakan. Studi ini memiliki implikasi yang signifikan untuk mempromosikan keberlanjutan dalam praktik organisasi sektor publik dalam konteks negara diseluruh dunia. Keterbatasan penelitian ini adalah dengan artikel yang dikemukakan berbeda dengan kondisi yang ada di setiap negara sehingga perlu adanya pemahaman yang kritis mengenai sistem pemerintahan. Sehingga penelitian berikutnya perlu memahami pokok-pokok topik yang sesuai dengan judul serta fokus pada penelitian dengan menyesuaikan pada hal-hal baru yang hendak dicari dan dapat disesuaikan dengan judul yang di angkat.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here