
Hubungan Pengetahuan dengan Perilaku Wanita Usia Subur (Wus) dalam Deteksi Dini Kanker Serviks di Dusun Tejo Desa Keraskulon
Author(s) -
Shinta Nafissatul Lailla,
Raudhotun Nisak,
Siti Maimunah
Publication year - 2021
Publication title -
jurnal cakra medica
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
eISSN - 2581-3005
pISSN - 2355-6293
DOI - 10.55313/ojs.v8i2.80
Subject(s) - gynecology , medicine
Latar Belakan : Kanker serviks disebut sebagai tumor ganas yang menyerang pada leher rahim.Angka kematian wanita di Indonesia disebabkan oleh kanker serviks juga tergolong masih tinggi. Strategi untuk menurunkan jumlah kematian akibat kanker yaitu melakukan deteksi dini kanker serviks. Tujuan: untuk mengetahui hubungan antara pengetahuan dengan perilaku wanita usia subur (WUS) dalam deteksi dini kanker serviks. Metode : menggunakan pendekatan cross sectional, penelitian yang dilakukan di Dusun Tejo Desa Keraskulon Kecamatan Gerih Kabupaten Ngawi dengan jumlah responden sebanyak 68 responden. Instrumen penelitian ini dengan menggunakan kuesioner. Hasil penelitian : Berdasarkan uji chi-square hasil penelitian menunjukkan 68 responden dengan pengetahuan baik tentang deteksi dini kanker serviks sebanyak 25 responden (36,8%), pengetahuan cukup sejumlah 15 responden (22,1%) dan pengetahuan kurang sejumlah 28 responden (41,2%), dengan perilaku baik sejumlah 11 responden (16,2%), perilaku kurang baik yaitu 57 responden (83,8%). Hubungan pengetahuan dengan perilaku wanita usia subur (WUS) dapat diketahui dari hasil perhitungan korelasi chi-square dengan hasil korelasi 0,348 dan nilai signifikasi p-value = 0,001. Kesimpulan : Ada hubungan antara pengetahuan dengan perilaku wanita usia subur (WUS) dalam deteksi dini kanker serviks