z-logo
open-access-imgOpen Access
KONTRIBUSI VARIASI LATIHAN LADDER DRILL TERHADAP KELINCAHAN ATLET BULU TANGKIS
Author(s) -
Hardi Fansuri Hs,
Rahman Situmeang
Publication year - 2021
Publication title -
jurnal olahraga dan kesehatan indonesia
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
ISSN - 2747-061X
DOI - 10.55081/joki.v1i2.308
Subject(s) - physics , zoology , humanities , art , biology
Penelitian ini bertujuan mengetahui apakah ada pengaruh variasi latihan kelincahan menggunakan ladder drill terhadap peningkatan kelincahan atlet PB. Indocaffe usia 11-13 Tahun. Penelitian ini dilaksanakan di Jalan Gedung PBSI, Kenangan Baru, Kec. Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang. Populasi penelitian ini adalah atlet PB Indocaffe Medan yang aktif mengikuti latihan sebanyak 15 Orang dan sampel yang digunakan sebanyak 10 orang. Metode penelitian yang dilakukan adalah metode eksperimen (perlakuan) dengan teknik pengambilan data yang melibatkan satu variabel bebas dan satu variabel terikat yaitu variasi latihan kelincahan menggunakan ladder drill sebagai variabel bebas dan kelincahan sebagai variabel terikat. Hasil Penelitian diperoleh thitung sebesar 9,45.  Selanjutnya  nilai  tersebut  dibandingkan dengan nilai ttable dengan dk= n-1 (10-1 = 9) pada  taraf  signifikan  α =0,05  adalah  2,26  dengan demikian thitung > ttable (9,45 > 2,26). Kesimpulan hasil penelitian Terdapat pengaruh signifikan dari variasi latihan menggunakan ladder drill terhadap peningkatan kelincahan atlet PB. Indocaffe usia 11-13 Tahun.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here