z-logo
open-access-imgOpen Access
Terapi Berbasis Video Untuk Meningkatkan Ketajaman Visual Pada Penderita Ambliopia
Author(s) -
Silmi Chairan Andi
Publication year - 2022
Publication title -
jurnal syntax fusion
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
eISSN - 2808-7208
pISSN - 2775-6440
DOI - 10.54543/fusion.v2i01.141
Subject(s) - physics , medicine , gynecology
Ambliopia yang berkembang pada tahap awal kehidupan menjadi penyebab utama gangguan penglihatan pada anak-anak. Ambliopia yang tidak segera diatasi dapat menyebabkan penurunan penglihatan permanen pada mata yang mengalami ambliopia dan menggangu fungsi penglihatan binocular. Lebih dari 70% pasien dapat memiliki penglihatan yang baik setelah mendapatkan terapi. Namun demikian, pengobatan terdahulu seperti oklusi mata dan terapi penalisasi menggunakan atropine seringkali memiliki tingkat kepatuhan rendah. Dibutuhkan terapi yang efektif, dengan tingkat kepatuhan yang dapat ditoleransi khususnya pada anak-anak serta memiliki waktu terapi lebih singkat dibandingkan dengan pengobatan konvensional. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pilihan terapi terbaru pada amblyopia. Metode penelitian yang digunakan dalam pemecahan permasalahan termasuk metode analisis. Sumber data penelitian ini berasal dari literatur yang diperoleh melalui internet berupa hasil penelitian dari jurnal internasional tahun 2011-2021 seperti Pubmed, Pubmed Central dan Elsevier. Hasil penelitian ini adalah terapi dengan berbasis I-BiT signifikan secara klinis meningkatkan ketajaman penglihatan baik pada kelompok yang menonton digital video disc (DVD) maupun pada kelompok yang bermain game. Kesimpulan dari penelitian ini adalah terapi berbasis video pada ambliopia memiliki manfaat bagi penderita ambliopia.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here