
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEBIJAKAN CASH HOLDING (STUDI KASUS PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2012-2015)
Author(s) -
Anugerah Humendru,
Jonner Pangaribuan
Publication year - 2019
Publication title -
jurnal riset akuntansi and keuangan
Language(s) - English
Resource type - Journals
ISSN - 2443-1079
DOI - 10.54367/jrak.v4i1.450
Subject(s) - business administration , business , cash , net profit , profit (economics) , mathematics , economics , finance , microeconomics
Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh Growth Opportunity, Cash Conversion Cycle dan Net Profit/Loss terhadap Cash Holding pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2012-2015. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah â€Apakah Growth Opportunity, Cash Conversion Cycle dan Net Profit/Loss berpengaruh terhadap Cash Holding?â€. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 15 perusahaan.
Data diperoleh dari Bursa Efek Indonesia tahun 2012-2015. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda dengan tingkat signifikansi sebesar 5%. Hasil uji secara parsial menunjukkan bahwa Growth Opportunity tidak berpengaruh terhadap Cash Holding, sedangkan Cash Conversion Cycle dan Net Profit/Loss berpengaruh positif signifikan terhadap Cash Holding. Hasil uji secara simultan menunjukkan bahwa Growth Opportunity, Cash Conversion Cycle dan Net Profit/Loss berpengaruh terhadap Cash Holding. Kemampuan variabel independen dalam menjelaskan variabel dependen sebesar 22,6% sedangkan sisanya sebesar 77,4% dijelaskan oleh variabel lain di luar model penelitian ini.