z-logo
open-access-imgOpen Access
Pemberdayaan Perempuan Melalui Peningkatan Agroindustri Kecil Olahan Ubi Jalar (Studi Desa Renah Alai Kecamatan Jangkat Kabupaten Merangin)
Author(s) -
Siti Hodijah,
Parmadi Parmadi,
Dwi Hastuti,
Candra Mustika,
Syafi'i Syafi'i
Publication year - 2021
Publication title -
studium
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2807-3398
pISSN - 2807-3401
DOI - 10.53867/jpm.v1i2.24
Subject(s) - physics , humanities , philosophy
Pengembangan produk lokal pertanian dan perkebunan dilakukan dengan meningkatka motivasi usaha, kesadaran, pengetahuan, dan keterampilan perempuan dengan penggunaan teknologi yang tepat guna. Hal ini tidak terlepas dari partisipasi, peran, dan posisi perempuan dalam keluarga. Dengan keterampilan yang dimiliki, kreatifitas akan meningkat sehingga mereka dapat meningkatkan pendapatan keluarga. Pemberdayaan perempuan diharapkan dapat mengembangkan potensi yang dimiliki untuk membantu ekonomi keluarga dan meningkatkan kesejahteraan. Selain itu, pemberdayaan masyarakat terutama perempuan dapat dilakukan dengan membuat diversifikasi olahan, serta pembuatan label dan kemasan suatu produk. Metode pengabdian yang digunakan dalam pencapaian tujuan PPM antara lain: 1) Pembentukan kelompok perempuan pembina agroindustri, 2) Persuasif, 3) Eduakatif, 4) Partisipatif, dan 5) Normatif. Pengembangan perempuan dalam pengelolaan agroindustri diharapkan dapat meningkatkan nilai tambah ubi jalar yang kemungkinan mengalami penurunan harga saat musim panen. Selain itu diharapkan dapat meningkatkan pendapatan perempuan dan kesejahteraan keluarga khususnya di Desa Renah Alai. Secara keseluruhan, pengembangan agroindustri dapat mendorong pertumbuhan agrowisata dengan aneka olahan makanan khas Desa Renah Alai

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here