z-logo
open-access-imgOpen Access
Penerapan Akad Wadi’ah Pada Produk Simpanan Idul Fitri Di Lkma Syari’ah Amanah Mandiri Desa Sekarputeh Kecamatan Bagor Kabupaten Nganjuk
Author(s) -
Dewi Fitrotus Sa’diyah
Publication year - 2019
Publication title -
jurnal dinamika ekonomi syariah
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
eISSN - 2715-7334
pISSN - 2654-3567
DOI - 10.53429/jdes.v6i1.9
Subject(s) - humanities , political science , art
Akad wadi'ah merupakan prinsip ekonomi Islam dalam menjalankan aktifitas perekonomian. Setiap lembaga keuangan Islam dituntut menjalankan aktifitas perbankan dengan prinsip-prinsip syari'ah Islam, terutama dalam hal pelayanan. Salah satunya dengan penerapan akad wadi'ah pada produk simpanan idul fitri yang ada di LKMA Syari'ah Amanah Mandiri. Wadi’ah adalah harta yang dititipkan kepada pihak yang mau mengamalkannya tanpa dibebani biaya sepeserpun. Seiring perkembangan zaman ternyata masyarakat memanfaatkan adanya konsep akad ini dengan menabung untuk keperluan Hari Raya Idul Fitri. Sudah rahasia umum jika perayaan Islam satu tahun sekali tersebut perlu banyak biaya. Tak pandang tua muda, kaya miskin, belum menikah atau sudah menikah pasti pengeluaran pada moment ini lebih banyak dari sebelumnya. Oleh karena itu, belakangan masyarakat menabung satu tahun ke depan untuk keperluan hari raya Idul Fitri. Hal ini menarik untuk diteliti dan ditinjau dari sisi ekonomi syariah.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here