z-logo
open-access-imgOpen Access
PENGARUH DUKUNGAN EDUKASI PERAWAT TERHADAP SELF CARE PASIEN CONGESTIVE HEART FAILURE : STUDI LITERATUR
Author(s) -
Susanti Niman,
Yosef Syukurman Ziliwu,
Yuanita Ani Susilowati
Publication year - 2021
Publication title -
bimiki: berkala ilmiah mahasiswa ilmu keperawatan/berkala ilmiah mahasiswa ilmu keperawatan indonesia
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2722-127X
pISSN - 2338-4700
DOI - 10.53345/bimiki.v9i2.192
Subject(s) - medicine , heart failure , gynecology
Pendahuluan: Congestive Heart Failure merupakan sindrom klinis berbahaya dari gangguan jantung fungsional atau struktural, mengganggu pengisian ventrikel dan sirkulasi sistemik tubuh. Kondisi tersebut menuntut kemampuan perawatan diri dari pasien Congestive Health Failure untuk mempertahankan kesehatannya.Tujuan dari literature review untuk menganalisis dampak edukasi perawat terhadap self care pasien Congestive Heart Failure. Metode: Literature review dengan pencarian artikel menggunakan kata kunci “Congestive Heart Failure”, “edukasi perawat”, dan “perawatan mandiri” dalam basis data PubMed, Google Scholar, dan ResearchGate. Hasil: Hasil dari pencarian artikel didapatkan 12 artikel. Analisis artikel didapatkan bahwa  edukasi perawat berdampak terhadap kemampuan self care pasien CHF yang membuktikan bahwa adanya perubahan perawatan diri pada pasien sebelum dan sesudah diberikan edukasi kesehatan oleh perawat. Kesimpulan: Edukasi perawat dapat meningkatkan kemandirian pasien.   Kata kunci: Congestive Heart Failure (CHF); edukasi perawat; self care.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here