z-logo
open-access-imgOpen Access
HUBUNGAN ANTARA ORIENTASI RELIGIUS DAN PROBLEMATIC SMARTPHONE USE DENGAN SHALAT MAKTUBAH SISWA MTS AL-MUAYYAD III TEGOWANU KABUPATEN GROBOGAN
Author(s) -
Siti Khoirunisa'in Noor
Publication year - 2021
Publication title -
jurnal fokus konseling
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2356-2102
pISSN - 2356-2099
DOI - 10.52657/jfk.v7i1.1345
Subject(s) - psychology
tujuan penelitian ini adalah (1) menganalisis hubungan orientasi religius dengan shalat maktubah siswa MTs Al-Muayyad III Tegowanu Grobogan, (2) menganalisis hubungan problematic smartphone usedengan shalat maktubah siswa MTs Al-Muayyad III Tegowanu Grobogan, (3) menganalisis hubungan orientasi religius dan problematic smartphone use dengan shalat maktubah siswa MTs Al-Muayyad III Tegowanu Grobogan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Terdapat hubungan yang positif dan signifikan orientasi religius dengan Shalat Maktubah Siswa MTs Al-Muayyad III Tegowanu Grobogan berdasarkan  nilai sig sebesar 0,000 0,05 sehingga dapat dikatakan bahwa variabel orientasi religius (X1) berpengaruh terhadap variabel shalat maktubah (Y). Kemudian berdasarkan nilai t diketahui bahwa t-hitung sebesar 32.663 lebih besar dari t-tabel 97756. Besar pengaruhnya berdasarkan nilai koefisien determinasi (R Square) adalah 88,6% dan sisanya 11,4% dipengaruhi variabel lain yang tidak masuk dalam penelitian ini. (2) Terdapat hubungan positif dan signifikan problematic smartphone use dengan shalat maktubah siswa MTs Al-Muayyad III Tegowanu Grobogan berdasarkan nilai sig sebesar 0,000 0,05 dan nilai t diketahui bahwa t-hitung sebesar 47,553 lebih besar dari t-tabel sebesar 1,97756. Besar pengaruhnya berdasarkan nilai korelasi/hubungan (R) yaitu sebesar 94,3% dan sisanya 5,7% dipengaruhi variabel lain yang tidak masuk dalam penelitian ini. 3) Terdapat hubungan positif dan signifikan orientasi religius dan problematic smartphone use dengan shalat maktubah siswa MTs Al-Muayyad III Tegowanu Grobogan berdasarkan nilai Signifikansi 0,000 0,05 dan nilai F-hitung sebesar 49.053 lebih besar dari tabel distribusi F alpha 0,05 (df= 2:139) = 3,06. Adapun besar pengaruhnya berdasarkan perolehan nilai r-square sebesar 98,5%, dan sisanya sebesar 1,5% ditentukan oleh sebab lain yang tidak diteliti. Kata kunci :     orientasi religius, problematic smartphone use, shalat maktubah

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here