z-logo
open-access-imgOpen Access
MODIFIKASI SISTEM KONTROL PROSES PRODUKSI PADA MESIN CBC GRAFIR DAN MESIN AUTOLOADER BERBASIS PLC CJ1M
Author(s) -
Lin Prasetyani,
Rizqi Iman Yulianto
Publication year - 2021
Publication title -
technologic/technologic
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2722-3280
pISSN - 2085-8507
DOI - 10.52453/t.v12i1.307
Subject(s) - physics , piston (optics) , engineering , automotive engineering , mechanical engineering , mathematics , optics , wavefront
Sebuah perusahaan yang memproduksi komponen kendaraan bermotor berupa piston. Proses produksi piston melalui dua tahapan proses yakni Foundry Process dan Machining Process. Perusahaan ini memiliki divisi-divisi yang berperan sebagai factory support, salah satunya yaitu Maintenance Division yang bertugas untuk melakukan perawatan mesin secara preventive maupun corective agar menjaga mesin tetap dalam kondisi baik untuk kegiatan proses produksi. Proses produksi piston melalui dua tahapan proses yakni Foundry Process dan Machining Process. Pada Machining proses di urutan kerja pembuatan piston terdapat mesin center bosk cutting (CBC) Grafir dan mesin Autoloader. Pada line 27 terdapat mesin CBC Grafir dan mesin Autoloader, mesin tersebut terpisah dan mempunyai sistem kontrol yang berbeda, penyemprotan manual setelah proses autoloader oleh operator, tidak adanya coolant untuk membersikan piston yang kotor akibat coolant dan penggantian program secara manual oleh tim maintenance ketika operator ingin mengganti model piston dan layout rak. Oleh karena itu penulis melakukan improvement berupa modifikasi sistem kontrol mesin CBC grafir dan Autoloader, di antaranya integrasi sistem kontrol mesin CBC grafir dan Autoloader yang sebelumnya menggunakan PLC yang berbeda, penambahan sistem penyemprotan angin otomatis dan pembersih berupa air hangat, dan penambahan switch untuk penggantian model piston dan layout rak piston. Pembuatan mesin ini meliputi pembuatan rangkaian elektrik dan program. Modifikasi tersebut mampu menurunkan machine time, mengurangi man power dan meningkatkan kualitas produk

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here