z-logo
open-access-imgOpen Access
Pengetahuan Pedagang Terhadap Tindakan Upaya Pencegahan Penyakit Covid-19 di Pasar Kotabatu Warkuk Ranau Selatan
Author(s) -
Toto Harto,
Wellys Putri Anggraini
Publication year - 2021
Publication title -
cendekia medika
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
eISSN - 2620-5424
pISSN - 2503-1392
DOI - 10.52235/cendekiamedika.v6i2.98
Subject(s) - medicine , gynecology
Coronavirus Disease 2019 (COVID-19) adalah penyakit menular yang disebabkan oleh Severe Acute Respiratory Syndrome Coronavirus 2 (SARS-CoV-2). SARS-CoV-2 merupakan coronavirus jenis baru yang belum pernah diidentifikasi sebelumnya pada manusia. Indonesia melaporkan kasus pertama COVID-19 pada tanggal 2 Maret 2020 dan jumlahnya terus bertambah. Studi epidemiologi dan virology saat ini membuktikan bahwa COVID-19 utamanya ditularkan dari orang bergejala (simptomatik) ke orang lain yang berada jarak dekat melalui droplet. Tujuan dalam penelitian ini diketahuinya hubungan pengetahuan pedagang terhadap tindakan upaya pencegahan penyakit COVID-19 dipasar Kotabatu Warkuk Ranau Selatan. Jenis Penelitian ini yaitu dengan desain cross sectional. Penelitian ini dianalisis secara deskriptif dengan instrument penelitian menggunakan kuesioner. Sampel dalam penelitian ini adalah pedagang dipasar Kotabatu Warkuk Ranau Selatan yaitu sebanyak 100 orang. Hasil penelitian di simpulkan bahwa pengetahuan pedagang baik sebanyak 82 orang (82,0%), tindakan upaya pencegahanbaik sebanyak 60 orang (60,0%). Hasil uji statistik didapatkan p value =0,022, terdapat hubungan yang bermakna antara pengetahuan pedagang terhadap tindakan upaya pencegahan penyakit COVID-19 dipasar Kotabatu Warkuk Ranau Selatan. Diharapkan kepada pedagang di pasar kotabatu warkuk ranau selatan untuk tetap menjalankan upaya pencegahan dengan menerapkan protokol kesehatan guna untuk mencegah penyebaran COVID-19.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here