
Pengaruh Pemanfaatan Plastik Polyethylene Terephalate Pada Campuran Laston Lapis Pengikat
Author(s) -
Ifani Mita'ul Habibah,
Mirza Ghulam Rifqi,
Dadang Dwi Pranowo
Publication year - 2021
Publication title -
journal of applied civil engineering and infrastructure technology
Language(s) - Bosnian
Resource type - Journals
ISSN - 2723-5378
DOI - 10.52158/jaceit.v2i1.70
Subject(s) - polyethylene terephthalate , physics , zoology , food science , materials science , composite material , chemistry , biology
Limbah plastik Polyethylene Terephthalate (PET) dapat dimanfaatkan sebagai bahan tambah pada campuran aspal beton lapis pengikat (Laston AC-BC). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemanfaatan plastik PET (Polyethylene Terephthalate) pada aspal beton lapis pengikat (Laston AC-BC) menggunakan metode Marshall dengan mengacu pada Pedoman Perancangan dan Pelaksanaan Campuran Beraspal Panas Menggunakan Limbah Plastik 2019 dan Spesifikasi Umum Bina Marga 2018. Penelitian ini dilakukan dengan penambahan cacahan PET pada campuran aspal menggunakan cara kering (dry process). Kadar PET yang ditambahkan dalam campuran aspal yaitu 4%, 4,5%, dan 5% dari berat aspal. Setelah dilakukan pengujian Marshall, hasil dari penambahan PET pada campuran Laston AC-BC dapat meningkatkan stabilitas. Nilai stabilitas tertinggi yaitu pada penambahan PET 5%. Nilai stabilitas akibat penambahan PET lebih besar dibandingkan tanpa penambahan PET. Kadar penambahan PET terbaik untuk campuran aspal yaitu 5% karena selain nilai stabilitas yang tinggi, parameter Marshall yang lain seperti Flow, VIM, VMA, VFB, dan MQ juga memenuhi syarat Pedoman Perancangan dan Pelaksanaan Campuran Beraspal Panas Menggunakan Limbah Plastik 2019. Nilai Kadar Aspal Optimum (KAO) yang diperoleh pada kadar aspal 6% dengan penambahan PET 5%.