
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN KEGIATAN EKSTRAKURIKULER UNTUK SISWA SMA MENGGUNAKAN METODE SIMPLE MULTI ATTRIBUTE RATING TECHNIQUE (STUDI KASUS : SMA SANTA MARIA CIREBON)
Author(s) -
Septian Galuh Andika,
Kusnadi Kusnadi,
Petrus Sokibi
Publication year - 2020
Publication title -
jurnal digit
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
eISSN - 2720-9636
pISSN - 2088-589X
DOI - 10.51920/jd.v9i1.133
Subject(s) - humanities , physics , art
Kegiatan ekstrakurikuler merupakan suatu bagian internal dari proses belajar yang menekankan
pada kebutuhan siswa di luar kegiatan belajar mengajar di SMA Santa Maria Cirebon. Banyaknya kegiatan
ekstrakurikuler yang ada membuat siswa sulit untuk menentukan kegiatan ekstrakurikuler yang akan
diikuti, sehingga tidak jarang siswa tersebut salah memilih ekstrakurikuler dan tidak sesuai dengan potensi
yang mereka miliki. Salah satu solusi untuk membantu para siswa dalam memilih kegiatan ekstrakurikuler
adalah dengan menggunakan sistem pendukung keputusan pemilihan kegiatan ekstrakurikuler. Metode
Simple Multi Atribute Rating Technique (SMART) merupakan metode yang dalam penerapannya
mempertimbangkan beberapa kriteria dan alternatif yang mampu membantu pengguna dalam menentukan
pilihannya dengan lebih tepat sehingga dapat digunakan dalam sistem penunjang keputusan.Dengan adanya
sistem pendukung keputusan pemilihan kegiatan ekstrakurikuler ini diharapkan dapat membantu sekolah
dalam mengolah data dan mendapatkan data dengan efisien karna sistem ini menyimpan data secara
terpusat serta terorganisir.
Kata Kunci : Ekstrakurikuler, SMART, Sistem Pendukung Keputusan