
HUBUNGAN KOMUNIKASI KELOMPOK DAN IKLIM KOMUNIKASI DENGAN KEPUASAN KERJA PEGAWAI SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM AS-SUNNAH KECAMATAN TANJUNG MORAWA KABUPATEN DELI SERDANG SUMATERA UTARA
Author(s) -
Daryanto Setiawan
Publication year - 2020
Publication title -
waraqat
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2655-9196
pISSN - 2502-5856
DOI - 10.51590/waraqat.v1i1.30
Subject(s) - humanities , psychology , physics , philosophy
Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan: Pertama, hubungan komunikasi kelompok dengan kepuasan kerja pegawai. Kedua, hubungan iklim komunikasi dengan kepuasan kerja pegawai. Ketiga, hubungan komunikasikelompok dan iklim komunikasi dengan kepuasan kerja pegawai Sekolah Tinggi Agama Islam As-Sunnah Kecamatan Tanjung Morawa Kabupaten Deli Serdang Sumatera Utara. Data penelitian ini dikumpulkan melalui teknik kuesioner dengan jumlah responden sebanyak 75 orang pegawai yang ada di STAI As-Sunnah. Analisis data menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan analisis korelasional. Pengolahan dan analisis data menggunakan bantuan software computer SPSS 18.0. Hasil penelitian menunjukkan: Pertama, hubungan antara variabel komunikasi kelompok dengan kepuasan kerja pegawai tertera angka 0,855**. Berarti hubungan kedua signifikan dan positif. Kedua, hubungan antara variabel iklim komunikasi dan kepuasan kerja pegawai STAI As-Sunnah adalah signifikan dan positif. Dilihat berdasarkan keeratan hubungan kedua variabel baik, karena koefisien korelasinya sebesar 0, 880**. Ketiga, hubungan antara komunikasi kelompok dan iklim komunikasi (variabel bebas) dengan kepuasan kerja pegawai (variabel terikat) di Kecamatan Tanjung Morawa Kabupaten Deli Serdang, menunjukkan angka korelasi sebesar 0,885**. Hal ini berarti secara bersama-sama kedua variabel bebas (komunikasi kelompok dan iklim komunikasi) memiliki hubungan yang signifikan dengan variabel terikat (kepuasan kerja pegawai). Arah hubungan kedua variabel adalah signifikan