z-logo
open-access-imgOpen Access
Analisis Strategi Bauran Pemasaran Eceran (Retail Marketing Mix) Yang Menentukan Tingkat Kepuasan Konsumen Swalayan Maju Bersama
Author(s) -
Fandi Iskandar Sopang
Publication year - 2021
Publication title -
cybernetics
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
ISSN - 2774-2490
DOI - 10.51178/cjerss.v2i4.290
Subject(s) - humanities , business , business administration , art
Swalayan Maju Bersama sebagai perusahaan yang bergerak di bidang Ritel yang menawarkan barang-barang kebutuhan rumah tangga bagi masyarakat mulai berbenah diri dengan meningkatkan kualitas pelayanan yang baik di mata konsumen, hal itu dilakukan dengan harapan kepuasan konsumen terpenuhi sehingga mampu bersaing dengan perusahaan ritel sejenis lainnya. Tujuan penelitian untuk mengetahui sejauhmana faktor keragaman produk, layanan toko, atmosfer toko, harga, promosi dan lokasi dalam menentukan tingkat kepuasan pengangan di Swalayan Maju Bersama. Populasi yang diambil adalah konsumen Swalayan Maju Bersama, dimana setiap orang yang melakukan aktivitas berbelanja pada Swalayan Maju Bersama. Sampel diambil sebanyak 98 konsumen. Metode pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner. Analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dengan teknik matrix important and performance sehingga menggunakan sampel ganda berpasangan dengan perhitungan Wilcoxon Signed Rank Test. Hasil penelitian menyimpulkan secara keseluruhan konsumen Swalayan Maju Bersama merasa tidak puas akan kinerja Swalayan Maju Bersama. Namun demikian ada faktor dimana konsumen merasa puas. Oleh karena itu disarankan kepada pihak Swalayan Maju Bersama untuk memperbaiki dan meningkatkan kinerjanya dalam memenuhi kebutuhan konsumen agar konsumen merasa sangat puas. Sedangkan pada faktor dimana konsumen merasa puas, hendaknya Swalayan Maju Bersama dapat mempertahankan prestasinya dan lebih ditingkatkan lagi.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here