z-logo
open-access-imgOpen Access
PENERAPAN METODE PENEMUAN DALAM PEMBELAJARAN SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN PEMAHAMAN SISWA TERHADAP KONSEP MATEMATIKA SISWA KELAS VIII di MTs N 4 KOTA JAMBI
Author(s) -
Ermailis Ermailis
Publication year - 2022
Publication title -
jurnal literasiologi
Language(s) - Uzbek
Resource type - Journals
eISSN - 2745-5440
pISSN - 2656-3320
DOI - 10.47783/literasiologi.v8i1.348
Subject(s) - humanities , physics , philosophy
Penelitian yang berjudul “Penerapan Metode Penemuan dalam Pembelajaran sebagai Upaya Peningkatan Pemahaman Siswa Terhadap Konsep Matematika”, merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan di kelas VIII MTs N 4 Kota Jambi tahun ajaran 2018/2019. Model penelitian tindakan kelas yang digunakan dalam penelitian ini adalah model guru sebagai peneliti, dimana model ini memiliki ciri utama yang sangat menonjol dan penting yaitu sangat berperannya guru itu sendiri dalam proses penelitian tindakan kelas. Dalam pelaksanaan penelitian ini, peneliti dibantu oleh beberapa guru sebagai observer untuk melihat aktivitas siswa, sekaligus melihat peningkatan pemahaman siswa terhadap konsep matematika dalam pelajaran matematika dengan menggunakan metode penemuan. Penelitian yang berjudul “Penerapan Metode Penemuan dalam Pembelajaran sebagai Upaya Peningkatan Pemahaman Siswa Terhadap Konsep Matematika”, merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan di kelas VIII MTs N 4 Kota Jambi tahun ajaran 2018/2019. Model penelitian tindakan kelas yang digunakan dalam penelitian ini adalah model guru sebagai peneliti, dimana model ini memiliki ciri utama yang sangat menonjol dan penting yaitu sangat berperannya guru itu sendiri dalam proses penelitian tindakan kelas. Dalam pelaksanaan penelitian ini, peneliti dibantu oleh beberapa guru sebagai observer untuk melihat aktivitas siswa, sekaligus melihat peningkatan pemahaman siswa terhadap konsep matematika dalam pelajaran matematika dengan menggunakan metode penemuan. Pembelajaran matematika dengan metode penemuan ini dilakukan secara berkelompok. Dari penelitian yang telah dilaksanakan dapat disimpulkan bahwa pembelajaran matematika dengan metode penemuan dapat meningkatkan pemahaman konsep matematika siswa. Hal ini terlihat dari hasil tes formatif, ketuntasan belajar siswa, daya serap klasikal dan pencapaian nilai rata-rata dari setiap siklus mengalami peningkatan. Berdasarkan lembar observasi, diketahui bahwa aktivitas siswa dalam pembelajaran meningkat. Pada umumnya siswa memberikan respon positif terhadap pembelajaran matematika dengan metode penemuan, hal ini dapat dilihat dari hasil angket dan jurnal harian siswa.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here