
KOMPRES DINGIN TITIK LI-4 KONTRA LATERAL TANGAN MENEKAN RESPON NYERI SELAMA INVASIF ARTERIOVENOUS FISTULA (AVF) PASIEN HEMODIALISA
Author(s) -
Mahruri Saputra,
Herlina A.n Nasution
Publication year - 2021
Publication title -
juiperdo (jurnal ilmiah perawat manado)
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2655-9382
pISSN - 2252-4843
DOI - 10.47718/jpd.v8i02.1175
Subject(s) - medicine
Latar Belakang: Penusukan Arteriovenous fistula (AVF) akan menimbulkan nyeri berulang yang dapat mengganggu psikologis dan kenyamanan pasien yang menjalani hemodialisa. Salah satu terapi nonfarmakologi yang dapat digunakan untuk menurunkan nyeri yaitu kompres dingin pada titik LI-4. Tujuan: Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi efektifitas kompres dingin titik LI-4 terhadap penurunan nyeri penusukan AVF pada pasien hemodialisa. Metode: Jenis penelitian ini yaitu kuantitatif dengan desain quasi experiment pre and post one sampel test. Pengambilan sampel dengan teknik consecutive sampling dengan jumlah 33. Instrumen penelitian yang digunakan adalah Pain Numerical Rating Scale. Analisis data menggunakan Paired T-Test. Hasil: Sebelum dilakukan kompres dingin LI-4 rata-rata intensitas nyeri penusukan AVF 5,36 (SD=1,47) dan sesudah pemberian kompres dingin titik LI-4 rata-rata intensitas nyeri penusukan AVF 3,30 (SD=0,95). Hasil uji didapatkan ada perbedaan intensitas nyeri penusukan AVF sebelum dan sesudah kompres dingin titik LI-4 pasien hemodialisa (p=0,000). Kesimpulan: Terdapat perbedaan signifikan antara intensitas nyeri penusukan AVF sebelum dan sesudah pemberian kompres dingin titik LI-4. Saran: Diharapkan intervensi kompres dingin titik LI-4 dapat menjadi intervensi mandiri untuk mengurangi nyeri penusukan sehingga bisa meningkatkan kenyaman pasien hemodialisa