z-logo
open-access-imgOpen Access
PEMAHAMAN HEDONISME KONTEMPORER BERDASARKAN STUDI TEOLOGIS DALAM ROMA 6:2 DAN GALATIA 5:19 SERTA IMPLIKASINYA BAGI ORANG KRISTEN MASA KINI
Author(s) -
Widya Wahyuni,
Yosep Iswanto Padabang
Publication year - 2021
Publication title -
phronesis
Language(s) - Uzbek
Resource type - Journals
eISSN - 2723-6617
pISSN - 2621-2684
DOI - 10.47457/phr.v4i2.201
Subject(s) - humanities , philosophy
Mencari kebahagiaan dalam hidup ini adalah sesuatu yang selalu didambakan oleh semua orang namun dalam mencari dan menemukannya seseorang perlu dibimbing dan didorong oleh suatu motivasi yang benar, sehingga kebahagiaan yang diperoleh dapat dinikmati dengan baik, bukan untuk memuaskan keinginan daging semata yang pada akhirnya membuat manusia tersebut binasa dengan dunia ini. Sebagaimana yang diajarkan dalam Alkitab bahwa manusia sebaiknya selalu hidup mencari dan menyenangkan hati Tuhan, namun pada kenyataannya yang terlihat saat ini adalah, ada begitu banyak orang yang hidup mencari kebahagiaan untuk memuaskan keinginannya bukan keinginan Tuhan. Lalu bagaimana dengan kehidupan orang Kristen saat ini? Penulis menggunakan metode kualitatif deskriptif, sedangkan terkait dengan kajian teologi dalam kaitannya dengan gaya hidup hedonisme, penulis mengaitkan penelitian yang bersifat kualitatif deskriptif dalam konteks fenomenologi dengan metode kualitatif yang bersifat library research. Yang mana untuk menganalisis kandungan makna yang terdapat dalam sebuah narasi atau teks, dalam kaitannya dengan Kitab Suci, penulis menggunakan analisis naratif. Pada akhirnya dapat disimpulkan bahwa orang percaya sebaiknya selalu hidup menurut keinginan Tuhan, yaitu melakukan hal-hal yang memperlihatkan kasih kepada Allah. dan menjauhkan diri dari Perbuatan yang bersumber dari keinginan daging. serta selalu mengejar kebahagiaan yang abadi bukan kebahagiaan sementara yang diajarkan dalam paham hedonisme.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here