z-logo
open-access-imgOpen Access
Optimasi Sistem Pencahayaan Buatan Pada Gedung Olahraga Hoki Di Kota Administrasi Jakarta Selatan
Author(s) -
Lailatul Isnaeni,
Hari Santoso,
Erna Kusuma Wati
Publication year - 2020
Publication title -
jurnal ilmiah giga
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2621-9239
pISSN - 1410-8682
DOI - 10.47313/jig.v22i1.741
Subject(s) - humanities , mathematics , art
Telah dilakukan penelitian tentang pencahayaan di gedung olahraga A dan gedung olahraga B di daerah Jakarta Selatan dengan metode pengukuran langsung dan menggunakan simulasi DIALux 4.13 berdasarkan SNI 03-3647-1994, SNI 03-6575-2001, dan Facilities Design Guidance Sports Lighting for Non-Televised Hockey 2018. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan informasi nilai iluminasi dan melakukan optimalisasi pada gedung olahraga yang digunakan untuk olahraga hoki ruangan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah membandingkan hasil nilai pengukuran dengan standard pencahayaan. Pengukuran dilakukan pada malam hari saat gedung olahraga menggunakan lampu sebagai penerangan. Gedung olahraga A diperoleh nilai iluminasi sebesar 25.4 Lux, reflektansi lantai 28.6%, reflektansi dinding 31.6%. Gedung olahraga B diperoleh nilai iluminasi sebesar 46,2 Lux, reflektansi lantai 26.9%, reflektansi dinding 52.1%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat iluminasi di gedung olahraga A maupun B belum memenuhi kondisi ideal sebesar 200 Lux, sehingga diperlukan optimalisasi pada kedua gedung olahraga tersebut. Setelah dilakukan optimalisasi peningkatan angka reflektansi lantai dan dinding, penggantian jenis lampu pada gedung olahraga A diperoleh 202 Lux dan 215 Lux sedangkan pada gedung olahraga B diperoleh 208 Lux dan 217 Lux. Untuk 6 buah lampu jenis fluoresent pada gedung Olahraga A menghasilkan 232 Lux, dan 9 buah lampu jenis fluoresent pada gedung olahraga B menghasilkan 218 Lux.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here