
HUBUNGAN LONELINESS DAN PROBLEMATIC INTERNET USE REMAJA PENGGUNA SOSIAL MEDIA
Author(s) -
Anugriaty Indah Asmarany,
Nadaa Savira Syahlaa
Publication year - 2019
Publication title -
sebatik
Language(s) - Spanish
Resource type - Journals
eISSN - 2621-069X
pISSN - 1410-3737
DOI - 10.46984/sebatik.v23i2.787
Subject(s) - loneliness , humanities , psychology , sociology , social psychology , art
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh banyaknya fenomena problematic internet use yang terjadi pada kalangan remaja pengguna sosial media. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji hubungan loneliness dan problematic internet use pada remaja pengguna sosial media. Penelitian ini menggunakan alat ukur berupa skala loneliness dan skala problematic internet use. Responden pada penelitian ini berjumlah 150 remaja pengguna sosial media. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling. Teknik analisis data pada penelitian ini dilakukan melalui uji secara kuantitatif dengan metode statistik korelasi dari Karl Pearson. Daya diskriminasi aitem problematic internet use bergerak dari 0,336 sampai dengan 0,521, daya diskriminasi aitem loneliness bergerak dari 0,328 sampai dengan 0,625Hasil yang didapatkan dari penelitian ini adalah terdapat hubungan yang signifikan antara loneliness dan problematic interenet use yaitu nilai koefisien korelasi sebesar 0,194 dan nilai signifikan sebesar 0,017 (p < 0,05). Arah hubungan positif artinya semakin tinggi loneliness semakin tinggi problematic internet use pada remaja pengguna sosial media, sebaliknya semakin rendah loneliness semakin rendah problematic internet use pada remaja pengguna sosial media