z-logo
open-access-imgOpen Access
Peran Kelembagaan Adat Moloku Kie Raha dalam Mewujudkan Sistem Pemerintahan yang Baik di Maluku Utara
Author(s) -
Nam Rumkel,
Tri Syafari,
Yahya Yunus,
Journal Manager APHA
Publication year - 2018
Publication title -
jial (journal of indonesian adat law)
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
ISSN - 2581-2092
DOI - 10.46816/jial.v2i2.35
Subject(s) - political science
Studi ini bertujuan untuk mengkaji kelembagaan Moluku Kei Raha dalam Sistem Pemerintahan Indonesia dan makna dari Kelembagaan Moloku Kie Raha dalam Penyelenggaraan Pemerintahan. Hasil kajian ini menunjukkan bahwa wilayah yang diberi nama Moloku Kie Raha terdapat empat kelembagaan adat yaitu Kesultanan Ternate, Kesultanan Tidore, Kesultanan Bacan dan Kesultanan Jailola. Tugas dan fungsi kelembagaan adat Moloku Kie Raha memiliki peran yang sangat penting dalam mewujudkan sistem perintahan yang baik yang sejalan dengan makna yang terkandung di dalam kelembagaan adat tersebut. Berbagai makna dalam kelembagaan Moloku Kie Raha seperti Alam Ma Kolano di Kesultanan Ternate yang memiliki tugas dan fungsi sebagai Mandataris atau Kepala Negara, Kie Ma Kolano di Kesultanan Tidore dengan tugas dan fungsi yang mengamankan dan mempertahankan seluruh wilayah dalam negara Konfederasi. Jiko Ma Kolano di Jailolo dengan tugas dan fungsi menjaga seluruh wilayah perbatasan., dan Dehe Ma Kolano di Kesultanan Bacan yang memiliki tugas dan fungsi membangun tata perekonomian negara Konfederasi. Makna-makna kelembagaan adat tersebut sebagai modal sosial yang sangat relevans dalam mewujudkan sistem penyelenggaraan pemerintahan yang baik khususnya di Maluku Utara. Keempat makna tersebut dikaji secara mendalam dengan konsep pengelolaan sistem pemerintahan daerah khususnya di Maluku Utara dengan makna bobato dunia dan bobato akhirati dengan struktur kelembagaan yang ada sangat memiliki relevansi yang kuat dan tidak terpisahkan dalam mewujudkan komitmen untuk mewujudkan sistem pemerintahan yang baik di Maluku Utara yaitu dengan mengadopsi pada kelembagaan formal dengan kelembagaan adat yang terdapat dalam Moloku Kie Raha.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here