
Manajemen Mutu Terpadu dalam Pendidikan Islam
Author(s) -
Ayu Annisa,
Pinkan Gyfend
Publication year - 2021
Publication title -
jurnal syntax transformation
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
ISSN - 2721-2769
DOI - 10.46799/jst.v2i7.318
Subject(s) - political science , humanities , philosophy
Prinsip manajemen adalah pengawasan keseluruhan dari semua anggota lembaga pendidikan dari kegiatan Organisasi. Penerapan Total Quality Management (TQM) berarti bahwa semua anggota sekolah bertanggung jawab atas kualitas pendidikan, sehingga semua pihak yang terlibat dalam proses akademik di lembaga pendidikan Islam, mulai dari komite sekolah / madrasah, kepala sekolah / madrasah, kepala administrasi, guru, siswa dengan karyawan harus benar-benar memahami sifat dan tujuan pendidikan ini. Dengan kata lain, setiap individu yang terlibat harus memahami apa tujuan pendidikan itu. Tanpa pemahaman menyeluruh tentang individu yang terlibat, tidak mungkin untuk menerapkan TQM. Sistem manajemen ini sangat meminimalkan proses birokrasi. Sistem birokrasi institusi pendidikan Islam akan menghambat potensi pengembangan institusi itu sendiri. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk Menjelaskan pengertian Manajemen Mutu Terpadu, Menjelaskan Unsur-Unsur Manajemen Mutu Terpadu dalam Pendidikan Islam dan Menjelaskan Prinsip, Model dan Keuntungan Manajemen Mutu Terpadu. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan secara kualitatif, dimana metode yang terdapat pada penelitian ini adalah metode pengumpulan pustaka (library research). Penerapan TQM dalam bidang pendidikan dilakukan oleh orang yang ahli pada bidangnya dengan upaya lebih dari pihak pimpinan pendidikan agar mutu pendidikan benar-benar terjamin. Dalam mencapai hasil tersebut, implementasi TQM di dalam organisasi pendidikan Islam perlu dilakukan dengan sebenarnya tidak dengan setengah hati. Implementasi TQM di organisasi Pendidikan khususnya di lembaga pendidikan Islam memang tidak mudah.