z-logo
open-access-imgOpen Access
ANALISIS DAN EVALUASI SISTEM INFORMASI AKADEMIK MENGGUNAKAN COBIT@ 5 PAM (PROCESS ASSESMENT MODEL)
Author(s) -
M.Kom Ginanjar Nugraha,
M.Kom Bagja Nugraha
Publication year - 2016
Publication title -
tematik : jurnal teknologi informasi dan komunikasi
Language(s) - English
Resource type - Journals
ISSN - 2443-3640
DOI - 10.38204/tematik.v3i2.82
Subject(s) - cobit , computer science , business administration , business , operating system , information technology
Abstrak: Menganalisis dan mengevaluasi tingkat kapabilitas dalam proses penerapan tatakelola teknologi informasi yang berjalan di Universitas Singaperbangsa Karawang dan disesuaikan dengan standar nasional PTN yang tertuang dalam peraturan Menteri Pendidikan Tinggi Riset dan Teknologi. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif. COBIT@ 5 PAM (Process Assesment Model) memberikan pedoman proses-proses dan dukungan praktis untuk membantu pimpinan dan manajemen eksekutif dalam memahami dan melaksanakan peran yang sesuai dalam merencanakan SIA. Organisasi dapat menggunakan prinsip-prinsip, proses-proses, dan hal-hal praktis yang terdapat pada COBIT@ 5 PAM (Process Assesment Model) untuk memperoleh manfaat strategik dan menciptakan level bisnis nyata yang lebih berarti. Hasil penelitian ini diketahui bahwa berdasarkan indeks pada capability model berada pada level 2.1  itu berarti UNSIKA  telah menggunakan layanan teknologi informasi dari kegiatan operasional akademiknya, dengan COBIT@ 5 PAM (Process Assesment Model) ini diharapkan dapat menghasilkan suatu portofolio atau langkah-langkah yang terbaik bagi pihak UNSIKA pada saat akan mengambil keputusan untuk merencanakan proses Integrasi PTS ke PTN sesuai UU Kemenristek DIKTI.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here