
PENGARUH PROFITABILITAS, UKURAN PERUSAHAAN DAN CAPITAL INTENSITY TERHADAP TAX AVOIDANCE
Author(s) -
Vania Mailia
Publication year - 2020
Publication title -
jurnal manajemen pendidikan dan ilmu sosial
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
eISSN - 2716-3768
pISSN - 2716-375X
DOI - 10.38035/jmpis.v1i1.233
Subject(s) - business administration , business , tax avoidance , mathematics , finance , double taxation
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh profitabilitas, ukuran perusahaan dan capital intensity terhadap tax avoidance. Pemilihan sampel menggunakan metode purposive sampling. Penelitian ini menggunakan 26 sampel perusahaan dengan periode pengamatan 2014-2018 dengan 122 laporan keuangan perusahaan manufaktur pada sektor industri barang konsumsi di Bursa Efek Indonesia. Metode statistik yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Hasil uji regresi linear berganda menunjukkan bahwa profitabilitas tidak berpengaruh terhadap tax avoidance. Sedangkan ukuran perusahaan dan capital intensity berpengaruh terhadap tax avoidance.