z-logo
open-access-imgOpen Access
Bina Karakter Dan Ahlak Di Era Teknologi Komunikasi Digital Pada Remaja Warga Bintara Jaya Iv, Bekasi Jaya, Bekasi
Author(s) -
Santa Lorita Simamora
Publication year - 2019
Publication title -
prosiding konferensi nasional pengabdian kepada masyarakat dan corporate social responsibility
Language(s) - Spanish
Resource type - Journals
ISSN - 2655-3570
DOI - 10.37695/pkmcsr.v2i0.573
Subject(s) - humanities , art , psychology
Sekitar 700 kepala keluarga atau 2800 jiwa pemulung tinggal di pemukiman tidak layak huni di wilayah Bintarajaya, Kecamatan Bekasi Barat, Kota Bekasi, Jawa Barat. Kondisi anak-anak pemulung di sana belum memperoleh akses pendidikan dan kesehatan yang layak dari pemerintah setempat, karena  mereka dianggap penduduk tidak resmi sebab orang tua anak-anak tersebut tidak memiliki Kartu Keluarga dan kartu identitas sebagai penduduk resmi wilayah tersebut. Sulitnya memperoleh pendidikan secara formal membuat remaja setempat tidak memiliki pengetahuan untuk memilih atau memilah konten media digital. Tujuan utama kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat tim Fikom Kampus Jatisampurna ini adalah untuk : (1) Menguatkan  kesadaran remaja untuk memiliki karakter sehingga kemampuan dalam memilih, memilah, menyaring, mengevaluasi konten media digital, (2) Menumbuhkan kesadaran menggunakan media digital secara positif (3) Meningkatkan kemampuan memilih, memilah, menyeleksi, mengevaluasi konten media digital yang bermanfaat. Mitra diharapkan nantinya smart dalam menggunakan media digital dan memiliki pola positif dalam menggunakan media digital. Pelaksanaan program sosialisasi dilaksanakan dalam 3 (tiga) tahapan yakni :  1) Tahap persiapan, 2) Tahap Pelaksanaan dan 3) Tahap Evaluasi. Hasil kegiatan menunjukkan tingkat partisipasi dan antusiasme  tinggi dari para Mitra. Terlihat dari sikap proaktif mitra dalam bertanya di sesi interaktif dengan pemateri.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here