z-logo
open-access-imgOpen Access
HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN KESEHATAN REPRODUKSI DENGAN PERILAKU SEKSUAL SISWA/SISWI SMAN “X” CURUP KABUPATEN REJANG LEBONG
Author(s) -
Sanisahhuri,
Nurul Khairani,
Merry Andani
Publication year - 2019
Publication title -
jurnal ilmu keperawatan: nursing and public health/journal of nursing and public health
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
eISSN - 2722-0613
pISSN - 2338-7033
DOI - 10.37676/jnph.v7i2.899
Subject(s) - psychology , humanities , gynecology , medicine , philosophy
Remaja perlu mendapat perhatian serius karena remaja termasuk dalam usia sekolah dan usia kerja dan sangat berisiko terhadap masalah-masalah kesehatan reproduksi yaitu perilaku seksual pranikah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mempelajari hubungan tingkat pengetahuan kesehatan reproduksi dengan perilaku seksual siswa-siswi SMAN “X” Curup Kabupaten Rejang Lebong. Jenis penelitian yang digunakan adalah Survey Analitik dengan desain Cross Sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa/siswi SMAN “X” Curup Kabupaten Rejang Lebong kelas X dan XI tahun ajaran 2018/2019 yang berjumlah 672 siswa/siswi. Sampel pada penelitian ini adalah siswa-siswi SMAN “X” Curup Kabupaten Rejang Lebong kelas X dan XI yang berjumlah 88 siswa/siswi. Teknik analisis data menggunakan uji Chi-Square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 88 siswa/siswi, terdapat 51 siswa/siswi (58%) berperilaku seksual ringan dan sebanyak 42 siswa/siswi (47,7%) berpengetahuan kurang. Ada hubungan yang signifikan antara tingkat pengetahuan kesehatan reproduksi dengan perilaku seksual siswa-siswi SMAN “X” Curup Kabupaten Rejang Lebong dengan kategori hubungan lemah. Diharapkan remaja dapat menggunakan media PIK-R yang ada di sekolah untuk mencegah terjadinya perilaku seksual pada remaja.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here