z-logo
open-access-imgOpen Access
PENGARUH KEJELASAN SASARAN ANGGARAN DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP SENJANGAN ANGGARAN
Author(s) -
Ibrahim Ibrahim
Publication year - 2020
Publication title -
akmen/akmen jurnal ilmiah
Language(s) - Uzbek
Resource type - Journals
eISSN - 2621-4377
pISSN - 1829-8524
DOI - 10.37476/akmen.v17i2.917
Subject(s) - physics , humanities , philosophy
Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui pengaruh kejelasan sasaran anggaran terhadap senjangan anggaran. Untuk mengetahui pengaruh komitmen organisasi terhadap senjangan anggaran. Untuk mengetahui pengaruh secara simultan kejelasan sasaran anggaran dan komitmen organisasi terhadap senjangan anggaran. Sedangkan metode yang digunakan menggunakan analisis regresi yang merupakan salah satu analisis yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh suatu variabel terhadap variabel lain. Adapun hasil dari penelitian ini menunjukkan Kejelasan sasaran anggaran berpengaruh negatif signifikan terhadap senjangan anggaran, dengan nilai signifikan 0,004 lebih kecil dari 0,05.  Hal ini berarti semakin jelas sasaran anggaran yang dibuat pada instansi-instansi Pemerintah Daerah Kabupaten Takalar, maka semakin rendah senjangan anggaran yang terjadi.  Komitmen organisasi mempunyai pengaruh negatif signifikan terhadap senjangan anggaran, dengan tingkat signifikan 0,010 lebih kecil dari 0,05. Hal ini berarti pegawai pada instansi pemerintah Daerah Kabupaten Takalar memiliki komitmen organisasi yang baik sehingga memperkecil terciptanya senjangan anggaran.  Kejelasan sasaran anggaran dan komitmen organisasi berpengaruh secara simultan  terhadap senjangan anggaran dengan tingkat signifikan sebesar 0,002 yang berarti lebih kecil dari 0,05. Hal ini berarti semakin jelas sasaran anggaran yang dibuat dan dengan komitmen organisasi yang tinggi pada setiap pegawai pada instansi Pemerintah Daerah Kabupaten Takalar akan mengurangi terjadinya senjangan anggaran yang akan terjadi.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here