
PELATIHAN PENULISAN KARYA ILMIAH UNTUK GURU SEKOLAH DASAR NEGERI BABADAN LOR 01
Author(s) -
Prima Rias Wana,
Widya Trio Pangestu,
Djoko Hari Supriyanto
Publication year - 2021
Publication title -
indonesian journal of community engagement
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
ISSN - 2720-8974
DOI - 10.37471/ijce.v2i1.226
Subject(s) - humanities , art
Kemampuan menulis bagi guru sangat penting karena menjadi tuntutan profesi. Bagi pengembangan karir dan untuk tetap belajar, guru wajib memenuhi syarat menulis karya ilmiah. Syarat ini seringkali menjadi penghambat kenaikan jenjang pangkat bagi guru mengingat rendahnya kemampuan dan minat menulis di kalangan guru. Guru-guru SDN Babadan Lor 01 merupakan sasaran yang tepat dari kegiatan pengabdian masyarakat disebabkan ada kendala pada pengetahuan dan penyusunan penulisan karya ilmiah. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan ketrampilan dalam penulisan karya ilmiah. Kegiatan ini menggunakan metode pendekatan teoritis yang terdiri dari pemaparan materi pelatihan, diskusi, pendampingan, dan praktik. Kegiatan ini dilaksanakan dengan pelatihan penulisan karya ilmiah. Hasil kegiatan pengabdian menunjukkan bahwa para guru telah berusaha memahami penulisan karya ilmiah dengan baik. Adapun respons yang diperoleh menunjukkan bahwa tema pelatihan sesuai dengan kebutuhan peningkatan profesionalisme guru. Pelatihan berjalan dengan lancar.