
PENGEMBANGAN SIM E-GOVERNMENT PENDAPATAN DAERAH DENGAN METODE AGILE (PXP)
Author(s) -
Agus Suharto
Publication year - 2020
Publication title -
sainstech/sainstech: jurnal penelitian dan pengkajian sains dan teknologi
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
eISSN - 2685-824X
pISSN - 1410-7104
DOI - 10.37277/stch.v30i2.805
Subject(s) - humanities , political science , physics , business , art
Saat ini Otonomi Daerah, diberikan kewenangan yang besar kepada pemerintah daerah baik itu pemerintah kota maupun pemeritah kabupaten. Dengan demikian pemda harus mempersiapkan infrastruktur fisik , sosial ataupun infrastruktur teknologi. Pemerintah daerah rata rata sudah memiliki berbagai sistem informasi pendapatan daerah (SIMPATDA), namun masih banyak pula yang tidak melalui rencana Induk yang komprehensif dan terintegrasi. Sistem yang menghasilkan informasi antar bidang yang dibutuhkan masih menggunakan manual dengan sumber datanya yang terkadang kurang lengkap. Penulis membuat suatu penelitian tentang Sistem Informasi Manajemen E-Government Pendapatan Daerah (SIMPATDA) dengan acuannya adalah Undang-Undang No.28 Tahun 2009 tentang Pajak daerah dan Retribusi Daerah. Selain itu penulis selaku dosen ingin mengaplikasikan Metode Agile Personal Extreme Programming dengan 7 fase tahapan terdiri dari yaitu : 1.Requirements, 2.Planning, 3.Iteration, 4.Initialization, 5.Design, 6.Implementation, 7.Retrospective.
Kata Kunci: SIM E-Government, Pendapatan Daerah, Agile, Personal Extreme Programming