
Memahami Persepsi dan Perilaku Pengguna Aplikasi E-Commerce Pariwisata Dikalangan Generasi Milenial
Author(s) -
Ikhsan Fuady,
Hadi Suprapto Arifin,
Dwi Masrina
Publication year - 2020
Publication title -
altasia
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
eISSN - 2723-3065
pISSN - 2655-965X
DOI - 10.37253/altasia.v2i3.847
Subject(s) - humanities , advertising , business administration , business , art
Kontribusi Pendapatan Daerah dari indutri pariwisata sangat besar. Perkembangan teknologi dalam platform aplikasi industri pariwisata diharapkan mampu membangkitkan indutri pariwisata kedepan. Mahasiswa merupakan segmentasi konsumen yang potensial dalam industry pariwisata. Penelitian ini bertujuan menganalisis bagaimana persepsi dan perilaku mahasiswa terhadap aplikasi ecommerce pariwisata di Indonesia. Penelitian ini didesain sebagai penelitian kuantitatif dengan pendekatan survey. Penelitian ini dilakukan pada Maret 2020 - Mei 2020. Populasi penelitian ini adalah seluruh mahasiswa Aktif Unpad dengan jumal sampel 61 responden. Teknik sampling dengan menggunakan convenience sampling. Hasil penelitian menunjukan Secara umum persepsi mahasiswa terhadap aplikasi ecommerce pariwisata terkategori sangat tinggi. Sebanyak 80,4 responden beranggapan bahwa aplikasi sangat membantu dan mempermudah dalam pencarian hotel, penerbangan juga pilihan wisata yang dituju. Sebanyak 85,2 persen responden memiliki persepsi aplikasi ecommerce relatif mudah dan sederhana dalam penggunaanya.Perilaku penggunaan aplikasi dalam melakukan kunjungan wisata, sebanyak 32 persen responden mengunakan lebih dari tiga setahun, 21,3 persen menggunakan 2 sampai tiga kali setahun. Untuk aplikasi yang digunakan, sebagian besar menggunakan aplikasi traveloka.