
Analisis Penerapan Full Day School dalam Membentuk Karakter Religius Siswa Sekolah Dasar
Author(s) -
Wella Rezki
Publication year - 2020
Publication title -
journal of basic education research
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2716-4217
pISSN - 2716-1560
DOI - 10.37251/jber.v1i1.31
Subject(s) - humanities , psychology , pedagogy , sociology , philosophy
Tujuan Penelitian: Usia sekolah dasar merupakan pondasi peserta didik dalam mengembangkan kemampuan berpikir melalui kemampuan metakognisi yang baik. Metakognisi merupakan kesadaran seseorang dalam berpikir mengenai pemikiran itu sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan dari full day school. Dalam penelitian ini berdasarkan pengelompokkannya adalah menggunakan sumber primer. Data primer dalam penelitian ini berupa data hasil observasi dan data hasil wawancara
Metodologi: Pendekatan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Peneliti memilih sampel sumber data yang bersifat Snowball Sampling. Peneliti menggunakan analisis data model Miles and Huberman sebagai acuan untuk menganalisis semua data yang diperoleh oleh peneliti. Dengan adanya penerapan full day school yang diterapkan di Sekolah Dasar Negeri 47/ Kota Jambi sekolah dapat memantau kegiatan keagamaan siswa. Jenis penelitian ini adalah penelitian fenomenologi
Temuan Utama: Full day school merupakan metode bagus untuk meningkatkan kemampuan siswa dan membentuk karakter siswa. Dengan waktu delapan jam perhari di sekolah, siswa akan mendapatkan kesempatan untuk mengembangkan bakat dan kemampuannya dibidang pendidikan dengan bantuan guru dan tenaga pendidik lainnya.