
Infeksi Nematoda Usus Pada Anak Usia 6-12 Tahun Di Kampung Cipamuruyan Desa Sanghiangdengdek Kecamatan Pulosari Pandeglang
Author(s) -
Syahrial Harun,
Sumiati Bedah,
Iis Fatan Fasihat
Publication year - 2019
Publication title -
anakes
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2745-6099
pISSN - 2088-5687
DOI - 10.37012/anakes.v5i2.348
Subject(s) - biology
Prevalensi infeksi Nematoda Usus masih tinggi terutama pada anak-anak. Kecacingan yang disebabkan oleh cacing yang ditularkan melalui tanah atau Soil Transmitted Helminths, yaitu Ascaris lumbricoides(cacing gelang), Trichuris trichiura(cacing cambuk), Ancylostoma duodenaledan Necator americanus(cacing tambang). Faktor yang menyebabkan tingginya infeksi Nematoda Usus adalah personal hyginedan fasilitas sanitasinya yang masih rendah terutama yang belum memiliki jamban dan kebiasaan buang air besar di tanah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui prevalensi infeksi nematoda usus dan spesies nematoda usus di Kampung Cipamuruyan. Populasi ini diambil dari seluruh anak usia 6-12 tahun di Kampung Cipamuruyan Desa Sanghiangdengdek Kecamatan Pulosari. Pemeriksaan secara mikroskopik terhadap 52 sampel feses anak-anak dan dilakukan wawancara untuk mengetahui karakteristik dan perilaku kebersihan anak. Metode dalam penelitian ini adalah metode sedimentasi (pengendapan). Berdasarkan hasil penelitian didapat besar angka infeksi Nematoda Usus yang ditularkan melalui tanah adalah 100% (52/52). Spesies cacing yang ditemukan ada 3 yaitu Ascaris lumbricoidessebanyak 28 (53,85%), Trichuris trichiurasebanyak 46 (88,46%) dan Cacing tambang sebanyak 2 (3,85%), diantara spesies yang didapat ada infeksi tunggal dan infeksi ganda. Data personal hygiene dan fasilitas sanitasiberdasarkan kuisionerdidapatkan tingkat personal hygiene baik dengan hasil positif sebanyak 17respondendan buruk dengan hasil positif sebayak 35responden. Sedangkan pada fasilitas sanitasi, yang mempunyai jamban dengan jumlah positif sebanyak 4 responden dan yang tidak memiliki jamban dengan jumlah positif sebanyak 48 responden. Kata kunci: Nematoda Usus,kebersihan anak, STH.