z-logo
open-access-imgOpen Access
INISIASI PEMBUATAN KEMASAN KOPI UNTUK MENINGKATKAN PEREKONOMIAN DESA ALUN DUA DI KECAMATAN PAGAR ALAM UTARA
Author(s) -
Muhammad Hamdan Sayadi
Publication year - 2019
Publication title -
jurnal abdimas mandiri
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2598-425X
pISSN - 2598-4241
DOI - 10.36982/jam.v3i2.824
Subject(s) - humanities , art , physics
Perhitungan biaya produksi sangat penting karena berkaitan dengan penentuan Harga Pokok Produksi suatu produk dan penentuan harga jual produk serta dapat mempengaruhi profitabilitas perusahaan. Selain itu, Sistem Tradisional dapat menimbulkan distorsi biaya. Distorsi tersebut dalam bentuk pembebanan biaya yang terlalu tinggi (cost overstate atau cost overrun) untuk produk bervolume banyak dan pembebanan biaya yang terlalu rendah untuk (cost understate atau cost underrun) untuk produk yang bervolume sedikit. Kopi Pagar Alam merupakan salah satu sumber penghasilan masyarakat Sumatera Selatan khususnya Kota Pagar Alam. Pada zaman dahulu, penjualan kopi Pagar Alam masih menggunakan kemasan yang tanpa diberi label. Namun, semakin berkembangnya teknologi membuat masyarakat Pagar Alam semakin cerdik dengan memasarkan produk kopi melalui kemasan yang sudah diberi keterangan berupa nama kopi, sumber dan lain sebagainya. Proses produksi kemasan Kopi Pagar Alam menggunakan berbagai macam tahap sehingga menyerap biaya yang banyak. Oleh karena itu, ketepatan dan kecermatan dalam memproduksi dan memasarkan kopi yang lebih menarik sangat diperlukan untuk menambah penghasilan masyarakat Desa Alun Dua. Proses penyelesaian masalah dilakukan melalui 2 tahap. Tahap pertama ialah menyampaikan ide mengenai pembuatan kemasan produk kopi yang menarik. Tahap selanjutnya membuat kemasan produk kopi yang menarik. Kegiatan ini menggagas ide pembuatan produk kemasan kopi Desa Alun Dua Pagar Alam dan menghasilkan produk kopi yang dikemas dengan tampilan yang menarik dan siap dipasarkan. Kata kunci : Biaya, Pemasaran dan Promosi

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here