z-logo
open-access-imgOpen Access
Hubungan Sikap Ibu Dengan Status Gizi Pada Balita Di Desa Kemuning Lor, Arjasa, Jember
Author(s) -
Eka Afdi Septiyono,
Lantin Sulistyorini,
Faridha Nur Qomariah,
Intan Dwi Arini
Publication year - 2019
Publication title -
jurnal kesehatan dr. soebandi/jurnal kesehatan dr. soebandi
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
eISSN - 2527-7529
pISSN - 2302-7932
DOI - 10.36858/jkds.v7i2.145
Subject(s) - gynecology , nursing science , medicine , nursing
Gizi merupakan substansi organik yang dibutuhkan oleh tubuh dan menjadi faktor yang mempengaruhi kualitas tumbuh kembang manusia. Namun saat ini gizi buruk pada balita di Indonesia masih menjadi isu sentral. Gizi buruk adalah keadaan seseorang  mengalami status gizi kurang dari -3SD atau dibawah ketetapan dari WHO.  Faktor yang menyebabkan gizi buruk salah satunya berasal dari faktor sikap ibu. Tujuan penelitian yaitu untuk menganalisis hubungan antara sikap ibu dan status gizi pada balita di Desa Kemuning Lor Kecamatan Arjasa Kabupaten Jember. Desain penelitian menggunakan despkriptif analitik dengan pendekatan cross sectional. Jumlah Sampel dalam penelitian ini berjumlah 156 responden. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu dengan cara Purposive Sampling. Analisis data menggunakan uji chi square. Hasil dari penelitian ini yaitu menunjukkan bahwa sikap ibu terbanyak yaitu cukup sebanyak 53.6% dan status gizi balita sebagian besar yaitu normal sebanyak 80.8%. Analisis data menggunakan uji chi Square (CI = 95%) menunjukkan hasil p value 0,003 (p value > α = 0,05). Kesimpulannya, terdapat hubungan antara sikap ibu dengan status gizi pada balita di Desa Kemuning Lor Kecamatan Arjasa Kabupaten Jember. Sikap ibu yang baik dapat mempengaruhi peningkatan usaha ibu dalam meningkatkan asupan nutrisi pada anak sehingga dapat meningkatkan status gizi pada balita.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here