z-logo
open-access-imgOpen Access
TINDAK TUTUR DALAM ACARA BINCANG-BINCANG RUMAH UYA TRANS7
Author(s) -
Enita Istriwati
Publication year - 2020
Publication title -
telaga bahasa : jurnal ilmiah kebahasaan dan kesastraan
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
eISSN - 2686-5572
pISSN - 2354-9521
DOI - 10.36843/tb.v8i2.233
Subject(s) - humanities , art
Program acara bincang-bincang di televisi saat ini termasuk acara yang diminati pemirsa televisi. Salah satu acara bincang-bincang  yang diminati pemirsa televisi ialah acara bincang-bincang Rumah Uya Trans7. Acara  bincang-bincang  ini termasuk acara televisi yang sangat mudah untuk dinikmati oleh pemirsa televisi. Tuturan-tuturan yang digunakan sangat bervariasi.  Bahasa yang digunakan mudah dipahami. Hal ini sangat menarik untuk dianalisis. Namun, penelitian ini hanya memfokuskan pada analisis tindak tutur. Untuk mengetahui  tindak tutur yang digunakan dalam acara bincang-bincang tersebut teori Pragmatik digunakan. Adapun, metode yang digunakan yaitu deskriptif  kualitatif. Data dalam penelitian ini ialah penggalan tuturan dalam program acara bincang-bincang Rumah Uya Trans7.  Adapun, sumber datanya ialah tuturan dalam program acara bincang-bincang Rumah Uya Trans7 yang diduga mengandung tindak tutur. Data yang akan diteliti tersebut berupa penggalan tuturan pada program acara bincang-bincang Rumah Uya Trans7 periode bulan November 2018. Metode yang digunakan ialah metode simak. Teknik pengumpulan datanya simak bebas libat cakap (SBLC). Sumber data yang disimak dalam hal ini ialah tuturan dalam bincang-bincang Rumah Uya Trans7.  Adapun, teknik rekam dan catat digunakan untuk pengumpulan data. Hasil analisis menunjukkan bahwa tindak tutur yang digunakan dalam acara bincang-bincang Rumah Uya Trans7 berupa tindak tutur lokusi, ilokusi, dan perlokusi.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here