
KADAR REALISME MAGIS DALAM CERPEN DI TUBUH TARRA DALAM RAHIM POHON KARYA FAISAL ODDANG
Author(s) -
R Hasina Fajrin,
Sarwo Ferdi Wibowo
Publication year - 2020
Publication title -
telaga bahasa : jurnal ilmiah kebahasaan dan kesastraan
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
eISSN - 2686-5572
pISSN - 2354-9521
DOI - 10.36843/tb.v7i2.61
Subject(s) - art , humanities , philosophy , theology
Secara sosial-kebudayaan, masyarakat Indonesia hingga hari ini masih sangat dekat dengan mitos dalam kesehariannya. Mitos-mitos tersebut dapat menjadi sumber inspirasi bagi sastra Indonesia dalam memberikan kekhasan khususnya pada gaya narasi sastra Indonesia seperti dalam cerpen Di Tubuh Tarra dalam Rahim Pohon karya Faisal Oddang. Dalam tulisan ini, kualitas kesastraan karya diungkap melalui sebuah genre baru dalam sastra Indonesia, yaitu realisme magis yang memungkinkan bersatunya elemen riil dan magis dalam gaya narasi. Penelitian ini menggunakan teori realisme magis Wendy B. Faris sebagai pisau analisis untuk menentukan kadar realisme magis dalam cerpen. Hasil penelitian menunjukkan 1) adanya elemen-elemen tak tereduksi, dunia yang fenomenal, keragu-raguan antara magis dan riil, penggabungan dunia-dunia, dan kekacauan waktu, ruang dan identitas berupa objek, karakter, dan peristiwa serta 2) relasi antarelemen menunjukkan bahwa objek, karakter, dan peristiwa antara yang banyak mendominasi karya ini sehingga dapat disimpulkan bahwa kadar realisme magis cerpen ini cukup kuat untuk dikategorikan sebagai karya realisme magis.Kata kunci: realisme magis, Toraja, Faisal Oddang