
MENGGALI NILAI RITUAL HULER WAIR (PENERIMA TAMU) DI DESA NENBURA KECAMATAN DORENG KABUPATEN SIKKA
Author(s) -
Beatus Arnoldus,
Abdullah Muis Kasim,
Nur Chotimah
Publication year - 2020
Publication title -
cermin/cermin : jurnal penelitian
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
eISSN - 2615-3238
pISSN - 2580-7781
DOI - 10.36841/cermin_unars.v4i2.562
Subject(s) - humanities , art
Huler wair merupakan salah satu ritual yang selalu hadir dalam setiap pelaksanaan kegiatan adat dimana berupa tahapan menerima tamu dengan tarian sokapapak, mengingat kegiatan ritual adat merupakan aktivitas interaksi antar sesama warga masyarakat. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data, observasi, wawancara dan dokumentasi. Informan dalam penelitian adalah pemerintah desa dan tamu yang datang berkunjung di desa tersebut. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui upaya pelestarian upacara ritual Huler Wair (penerima tamu), sehingga dapat meningkatkan daya tarik generasi penerus untuk melestarikan budaya. Pentingnya ritual ini dilestarikan karena tanda keselamatan. Huler Wair memiliki dua makna yaitu Huler dan Wair, dimana Huler memberikan kesejukan, kesegaran, dan kedamaian dan wair sebuah nadih kehidupan. Dari hasil penelitian diperoleh bahwa nilai-nilai ritual Huler Wair di Desa Nenbura saat ini sudah perlahan terkikis seiring perkembangan jaman. Generasi sekarang lebih mudah melihat tren budaya luar sehingga menghiraukan budaya asal usulnya, seperti yang terjadi di masyarakat di DesaNenbura