
NILAI-NILAI UPACARA ADAT <em>NYANGGAR</em> DAN <em>BABARASIH</em> BANUA FOLKLOR DI KECAMATAN KUMAI KALIMANTAN TENGAH: KAJIAN ANTROPOLOGI SASTRA
Author(s) -
Sarifah Firda Arindita Nafarin,
Elen Inderasari
Publication year - 2021
Publication title -
alayasastra
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2615-6024
pISSN - 1858-4950
DOI - 10.36567/aly.v17i2.833
Subject(s) - art
ABSTRAK Tujuan utama penelitian ini mendeskripsikan nilai-nilai yang terkandung dalam upacara adat Nyanggar dan Babarasih Banua. Nilai-nilai ini hadir melalui prosesi dalam upacara adat tersebut. Penelitian ini juga dilakukan sebagai bentuk pengenalan dan pelestarian salah satu upacara adat yang terdapat di Provinsi Kalimantan Tengah. Metode penelitian menggunakan deskriptif kualitatif. Adapun teori mengenai folklor yang digunakan adalah teori Alan Dundes dan Danandjaja. Simpulan yang didapatkan dari penelitian ini menjelaskan bahwa terdapat empat nilai yang terkandung diantaranya nilai religius, sosial, pendidikan dan budaya. Selain itu, nilai religius menjadi nilai yang paling dominan dalam upacara adat ini. Salah satu upaya yang dilakukan untuk mendukung pengenalan dan pelestarian upacara adat ini ialah menjadikannya sebagai event nasional. Kata kunci: nilai-nilai, upacara adat, Nyanggar dan Babarasih Banua, folklor