z-logo
open-access-imgOpen Access
ANALISIS VARIASI STRUKTUR SERAT RAMI KOMPOSIT MATRIK EPOKSI TERHADAP KEKUATAN UJI BALISTIK DAN BENDING
Author(s) -
Reinaldi Teguh Setyawan,
Slamet Riyadi
Publication year - 2020
Publication title -
jurnal ilmiah momentum
Language(s) - Bosnian
Resource type - Journals
ISSN - 2406-9329
DOI - 10.36499/mim.v16i2.3763
Subject(s) - physics , bending , composite material , materials science , thermodynamics
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kekuatan uji balistik dan bending terhadap variasi struktur serat rami. Bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah Resin epoksi tipe General Purpose (Bisphenol A-Epichlorohydrin) dan Hardener tipe General Purpose (Polyaminoamide), Silikon Karbida dengan ukuran 120 dan Serat rami. Alat yang digunakan dalam penelitian ini yaitu: gunting, cetakan spesimen dengan ukuran untuk cetakan pengujian bending adalah 5 cm x 19 cm dan cetakan pengujian balistik 20 cm x 20 cm, mixer, grease, gelas ukur, jangka sorong, pistol revolver 38 spesial untuk uji balistik dan mesin uji bending. Setelah resin dipanaskan selama 1 menit, campur dan aduk bersama silikon karbid selama kurang lebih 1 menit setelah itu dicampur katalis dan siap dituang kedalam cetakan. Hasil pengujian balistik/tembak material rompi anti peluru pada variasi struktur serat rami spesimen anyaman dengan jarak tembak 10m dan Deformasi Peluru rata-rata 3,85 tidak mengalami pecah/tertembus peluru ditunjukkan dengan deformasi peluru tertinggi 4,5 mm dibandingkan rata - rata deformasi peluru spesimen lurus (2,6mm), acak (2,47mm) dan miring 450 (2,1mm) yang mengalami pecah/tertembus peluru. Pada pengujian bending variasi struktur serat rami anyaman rata – rata kekuatan bending nya 1,259 kgf/mm². Variasi struktur serat rami lurus rata – rata kekuatan bendingnya 2,447 kgf/mm². variasi struktur serat rami acak spesimen rata–rata kekuatan bending nya adalah 1,428 kgf/mm². variasi struktur serat rami miring 45º rata–rata kekuatan bending nya adalah 1,070 kgf/mm². Kata kunci: epoksi, matrik, serat rami komposit, uji balistik, uji bending

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here