z-logo
open-access-imgOpen Access
KINERJA KEUANGAN DAN ENVIRONMENTAL DISCLOSURE SEBAGAI MEDIATOR CORPORATE GOVERNANCE DAN NILAI PERUSAHAAN
Author(s) -
Mutiara Rachma Ardhiani
Publication year - 2020
Publication title -
majalah ekonomi/ekonomi
Language(s) - Uzbek
Resource type - Journals
eISSN - 2776-2165
pISSN - 1411-9501
DOI - 10.36456/majeko.vol25.no2.a2939
Subject(s) - business administration , business
Penelitian yang membahas pengaruh corporate governance terhadap nilai perusahaan memberikan hasil yang beragam. Perusahaan membutuhkan suatu media untuk menarik perhatian investor agar mau berinvestasi, beberapa diantaranya adalah kinerja keuangan dan pengungkapan lingkungan. Dengan menunjukkan kinerja keuangan yang baik, investor yakin bahwa perseroan memiliki prospek yang baik dalam hal pembagian dividen. Perusahaan yang mengungkapkan kinerja lingkungannya mencerminkan kepedulian perusahaan terhadap lingkungan dan masyarakat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh CG (diproksikan dengan ukuran dewan komisaris dan independensi dewan komisaris) terhadap nilai perusahaan melalui kinerja keuangan dan pengungkapan lingkungan. Penelitian ini menggunakan 28 perusahaan pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan periode observasi 2012-2017. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa CG tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Temuan lain dari penelitian ini adalah terdapat pengaruh tidak langsung antara CG terhadap nilai perusahaan melalui pengungkapan lingkungan, sedangkan kinerja keuangan tidak memediasi kedua variabel tersebut

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here