
PENGARUH BIAYA PRODUKSI DAN BIAYA DISTRIBUSI DALAM MENINGKATKAN VOLUM PENJUALAN TERHADAP LABA BERSIH PADA PT. NURUL AMIN DI SAMPANG
Author(s) -
Nurul Fadilah,
Fauziyah Fauziyah
Publication year - 2020
Publication title -
majalah ekonomi/ekonomi
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
eISSN - 2776-2165
pISSN - 1411-9501
DOI - 10.36456/majeko.vol25.no2.a2936
Subject(s) - physics , mathematics
Biaya, volume penjualan dan laba tidak pernah terlepas dari proses dalam perusahaan. Penelitian yang dilakukan bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari biaya produksi serta biaya distribusi dalam meningkatkan volum penjualan terhadap laba bersih PT Nurul Amin Di Sampang. Sampel yang digunakan yaitu 40 laporan keuangan milik PT Nurul Amin Di Sampang, sampel ini didapatkan dengan Teknik purposive sampling. Data diambil dengan metode dokumentasi dan analisis data menggunakan analisis jalur. Dari analisis jalur, nilai yang didapatkan dari pengaruh secara tidak langsung antara biaya produksi dengan laba bersih yang melalui volume penjualan lebih kecil jika dibanding dengan hasil dari pengaruh secara langsung antara biaya produksi dengan laba bersih, nilai yang didapatkan dari pengaruh tidak langsung antara biaya distribusi dengan laba bersih melalui volume penjualan lebih kecil jika dibanding dengan nilai pengaruh langsung antara biaya distribusi dengan laba bersih.