
EFEKTIVITAS LAYANAN KONSELING KELOMPOK TEKNIK SELF-MANAGEMENT UNTUK MEREDUKSI PERILAKU PROKRASTINASI AKADEMIK SISWA KELAS X SMAN 15 SURABAYA
Author(s) -
Apolinarius Dari Saka,
Aniek Wirastania
Publication year - 2021
Publication title -
helper
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
ISSN - 2775-5878
DOI - 10.36456/helper.vol38.no2.a3708
Subject(s) - psychology
Penelitian ini bertujuan mengukur efektivitas layanan konseling kelompok dengan menggunakan teknik self-management untuk mereduksi perilaku prokrastinasi akademik siswa kelas X SMAN 15 Surabaya. Instrumen yang digunakan pada penelitian menggunakan skala pengukuran. Peneliti menerapkan rancangan penelitian menggunakan desain One Group Pretest Post-Test yang diberikan terhadap 6 orang siswa yang mendapatkan skor pengukuran perilaku prokrastinasi akademik pada klasifikasi paling tinggi. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji wilcoxon yang merupakan analisis non-parametrik. Hasil interprestasi data statistik dalam uji wilcoxon diperoleh signifikasi sebesar 0,028. Nilai asymp.Sig (2-tailed) sebesar 0,028 lebih kecil dari 0,05 sehingga disimpulkan hipotesisnya diterima. Dengan demikian maka diambil kesimpulan teknik self-management secara siginifikan efektif untuk mereduksi perilaku prokrastinasi akademik siswa kelas X SMAN 15 Surabaya.