z-logo
open-access-imgOpen Access
MENINGKATKAN PENGGUNAAN MEDIA SOSIAL DENGAN BIJAK MELALUI LAYANAN KONSELING INDIVIDU DENGAN STRATEGI PENDEKATAN KOGNITIF PERILAKU DI SMKN 1 SINGOSARI KABUPATEN MALANG
Author(s) -
Novita Karnida Khurri,
Edi Purwanto
Publication year - 2019
Publication title -
helper
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
ISSN - 0216-2938
DOI - 10.36456/helper.vol36.no2.a2822
Subject(s) - psychology , humanities , art
Penelitian ini dilakukan berdasarkan permasalahan yaitu bagaimana meningkatkan penggunaan media sosial dengan bijak melalui layanan konseling individu dengan strategi pendekatan koginitif perilaku di SMKN 1 Singosari. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahuisejauh mana meningkatnya penggunaan media sosial dengan bijak melalui layanan konseling individu dengan strategi pendekatan kognitif perilaku di SMKN 1 Singosari kabupaten Malang. Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan (action research) sebanyak dua putaran. Setiap putaran terdiri dari empat tahap yaitu : rancangan, kegiatan dan pengamatan, refleksi dan revisi. Sasaran penelitian ini adalah siswa Kelas X AB SMKN 1 Singosari Kabupaten Malang semester gasal tahun pelajaran 2018/2019. Data yang diperoleh berupa hasil angket dan lembar observasi kegiatan layanan konseling. Hasil skor pada angket siklus I lebih rendah dan mengalami peningkatan pada siklus II yaitu dari 58% menjadi 89%. Hasil dari pengisian evaluasi proses dari skor 55 dengan persentase 55% menjadi skor 90 dengan persentase 90% dan evaluasi hasil dariskor 13 dengan persentase 54% menjadi skor 27 dengan persentase 96% . Simpulan dari penelitian ini adalah meningkatkan penggunaan media sosial dengan bijak dapat dilakukan melalui konseling individu dengan strategi pendekatan kognitif perilaku.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here