z-logo
open-access-imgOpen Access
Hubungan Siklus dan Lama Menstruasi pada Mahasiswi Fakultas Kedokteran Ukrida dengan Nyeri Menstruasi
Author(s) -
Raemon Alexandro Mau,
Koo Hendrik Kurniawan,
Anna Maria Dewajanti
Publication year - 2020
Publication title -
jurnal kedokteran meditek
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2686-0201
pISSN - 2686-1437
DOI - 10.36452/jkdoktmeditek.v26i3.1946
Subject(s) - medicine , gynecology , humanities , art
Dismenore merupakan keadaan dimana timbul rasa nyeri yang hebat pada saat mentruasi. Gangguan menstruasi dapat berupa gangguan lama dan gangguan siklus haid, gangguan perdarahan di luar siklus haid, dan gangguan lain yang berhubungan dengan haid. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis gambaran siklus dan lama menstruasi pada mahasiswi Fakultas Kedokteran Ukrida tahun 2020 yang mengalami nyeri menstruasi.  Penelitian ini bersifat deskriptif dengan menggunakan desain cross-sectional. Penelitian ini dilakukan di Universitas Kristen Krida Wacana dari bulan bulan Januari-Maret 2020. Subjek penelitian ini adalah mahasiwi Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Krida Wacana Tingkat I, II dan III yang aktif di tahun 2019 dan juga memenuhi kriteria penelitian dengan cara menyebarkan kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar responden berusia 19 tahun (69,45%), dimana usia menarche responden terbanyak pada usia 12-13 tahun (70,80%), Sebagian besar responden memiliki siklus menstruasi dan lama menstruasi yang normal 79,2% dan 83,3%. Sebagian besar responden dengan nyeri menstruasi mengeluh lemah/lemas (fatigue) sebesar 83,33%. Berdasarkan uji statistik Chi Square terhadap data penelitian, didapatkan hasil p 0,05.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here