
PENYULUHAN PENGELOLAAN LIMBAH TAMBAK UDANG RAMAH LINGKUNGAN DI DESA TAMBAKSARI-KARAWANG
Author(s) -
Laila Febrina,
Ira Mulyawati,
Ibnu Fazhar
Publication year - 2021
Publication title -
jurnal industri kreatif dan kewirausahaan
Language(s) - Spanish
Resource type - Journals
ISSN - 2620-942X
DOI - 10.36441/kewirausahaan.v2i2.60
Subject(s) - environmental science
Desa Tambak Sari adalah salah satu desa Kabupaten Karawang, Jawa Barat. Salah satu potensi di desa itu tersebut adalah budidaya tambak udang. Sisa Pakan udang berpotensi menjadi limbah yang mencemari lingkungan. Meningkatnya jumlah usaha budidaya udang akan berimbas pada tingginya beban limbah produksi pada perairan sekitar. Oleh karena itu para petani tambak perlu memiliki pengetahuan pengelolaan limbah budidaya tambak udang yang ramah lingkungan guna menjamin keberlanjutan usaha petani tambak. Kegiatan yang dilakukan dalam PKM ini adalah penyuluhan kepada para petani tambak mengenai metode yang dapat diterapkan dalam meminimalisasi limbah tambak udang. Alternatif yang dapat dilakukan adalah dengan aerasi dan penanaman tanaman air dengan metode construted wetland. Target luaran yang dicapai pada kegiatan ini adalah peningkatan partisipasi dan pengetahuan petani tambak sehingga menjadikan Desa Tambak Sari menjadi desa yang ramah lingkungan dalam pengelolaan limbah tambak udangnya.