
Attachment yang Terjalin Selama Pandemi terhadap Self - Esteem Remaja
Author(s) -
Khalida Zia Br.Siregar,
Ratnasari Hinggardipta,
Venazmi Livia Buamona
Publication year - 2022
Publication title -
syntax literate
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2548-1398
pISSN - 2541-0849
DOI - 10.36418/syntax-literate.v7i1.5716
Subject(s) - psychology , humanities , self esteem , developmental psychology , art
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara attachment dengan self-esteem remaja serta memberikan gambaran keterikatan remaja dengan ayah, ibu dan teman selama pandemic covid-19 terhadap harga diri (self esteem) remaja. Penelitian dilakukan dengan sampel 319 siswa berusia 12 – 18. Data diperoleh Menggunakan alat ukur Parents Peer Attachment Revised (IPPA-R) dan Rosenberg Self Esteem Scale (RSES). Analisis data menggunakan model persamaan struktural (Structural Equation Modeling atau SEM) yang dibantu dengan program aplikasi SmartPLS. Hasil analisis menunjukan hubungan positif antara Attachment terhadap selfesteem. Pada situasi pandemic ini terlihat bahwa peer-attachment kurang signifikan terhadap attachment dan self-esteem sedangkan Father-Attachment lebih signifikan disbanding Mother attachment terhadap attachment dan pengaruhnya dengan self-esteem.