z-logo
open-access-imgOpen Access
Metode Mnemonik dalam Lagu Sebagai Alternatif Pembelajaran Bahasa Jepang di Indonesia
Author(s) -
Susanti Aror
Publication year - 2021
Publication title -
syntax literate
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2548-1398
pISSN - 2541-0849
DOI - 10.36418/syntax-literate.v6i5.2741
Subject(s) - humanities , art
Pendidikan bahasa Jepang (Nihongo Kyoiku) 日本語教育sebagai bahasa asing yaitu “pendidikan bahasa Jepang yang diselenggarakan bagi pembelajar yang tidak berbahasa Jepang sebagai bahasa ibunya”. Dalam pelaksanaanya  pendidikan Bahasa Jepang dipandang sebagai suatu sistem keseluruhan yang mencakup; kurikulum, materi, metodologi pengajaran, media pengajaran,  pengajar pemelajar, evaluasi, dan fasilitas. Penggunaaan metode mnemonik berdasarkan asumsi bahwa otak manusia terdiri dari dua jenis ingatan yaitu ”alami/natural” dan ingatan ”buatan/arificial”. Ingatan alami merupakan bakat sejak lahir dan digunakan dalam kehidupan sehari-hari, sedangkan ingatan buatan dibangun dengan cara belajar dan bisa dilatih dengan menggunakan metode mnemonik. Metode mnemonik ini selain dapat di aplikasikan dengan menghubungkan makna melalui rangkaian cerita untuk mengingat sebuah informasi, juga umumnya diaplikasikan dengan menggunakan asosiasi gambar, rima, sajak, akronim atau akrostik. Hasil penelitian menunjukan bahwa pembelajaran bahasa Jepang  dengan metode  mnemonik sebagai alat bantu ingatan otak. Pembelajaran  Bahasa Jepang  dapat ‘didaftarkan’ ke otak dengan sebuah ingatan yang berarti atau bermakna karena disertai dengan penggunaan sebuah media yang lagu. Metode mnemonik yang digunakan dengan teknik asosiasi dan kata penanda. Situasi yang alami dalam berlatih, ada kecenderungan mempunyai pengaruh yang signifikan dalam proses pencapaian belajar bahasa. Dengan penerapan berulang-ulang pada berbagai kesempatan termasuk pembelajaran Lagu yang selain berulang-ulang diikuti dengan gerakan kinestetik dan dimulai pada usia muda menghasilkan ingatan “memori”  yang teruji memiliki daya tahan mengingat dalam jangka waktu yang lama.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here