z-logo
open-access-imgOpen Access
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE DISCOVERY TIME TOKEN PADA MATA PELAJARAN IPS EKONOMI SMP NEGERI 4 WATAMPONE
Author(s) -
Muhammad Yany,
Sandi Sandi,
Syamsuria Syamsuria,
Hamka Hamka
Publication year - 2021
Publication title -
jisip (jurnal ilmu sosial dan pendidikan)
Language(s) - Bosnian
Resource type - Journals
eISSN - 2656-6753
pISSN - 2598-9944
DOI - 10.36312/jisip.v5i3.2032
Subject(s) - psychology , humanities , physics , philosophy
Penelitian   ini  adalah   penelitian   tindakan   kelas  (classroom  action recearch)  yang bertujuan untuk mengetahui hasil belajar IPS Ekonomi siswa melalui model pembelajaran Discovery Time Token dan mengatasi masalah pada siswa mengenai model pembelajaran dan manfaatnya. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII B SMP Negeri 4 Watampone Kabupaten Bone dengan jumlah siswa 23 orang. Siklus I dilaksanakan selama empat kali pertemuan dan siklus II dilaksanakan selama empat kali pertemuan. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan tes hasil belajar dan observasi.   Hasil penelitian menunjukkan bahwa 23 siswa kelas menggunakan model pembelajaran  Discovery Time Token, bahwa hasil penelitian pada siklus I menunjukkan nilai rata-rata adalah 73,73 berada pada kategori sedang.  Hasil belajar pada siklus II adalah 80,00 berada pada kategori tinggi. Siklus I skor yang dapat dicapai siswa adalah pada rentang nilai antara 55 – 74 sedang dengan jumlah siswa 11 orang atau 78,26%. Siklus II berada pada rentang nilai antara 75 – 89 kategori tinggi yaitu 12 orang. Kesimpulan bahwa siklus I ke siklus II mengalami peningkatan yang berarti, maka selesailah siklus itu karena peningkatannya 6,27%.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here