z-logo
open-access-imgOpen Access
Kemana produktivitas daun lamun mengalir?
Author(s) -
Supriadi Mashoreng,
D G Bengen,
Malikusworo Hutomo
Publication year - 2018
Publication title -
torani
Language(s) - Slovenian
Resource type - Journals
eISSN - 2621-5322
pISSN - 2615-6601
DOI - 10.35911/torani.v1i1.3795
Subject(s) - physics
 Lamun merupakan tumbuhan tingkat tinggi yang hidup di laut dangkal. Sebagai tumbuhan, lamun berperansebagai produser primer yang memberikan kontribusi bagi biota laut maupun ekosistem lainnya. Hasil produksiprimer dari lamun akan masuk ke beberapa kompartemen. Namun berapa besar aliran produksi tersebut ke tiapkompartemen masih menjadi pertanyaan. Penelitian bertujuan untuk melihat berapa besar hasil produksi daunlamun yang dialirkan ke kompartemen lain. Penelitian dilakukan di Pulau Barranglompo Makassar selama 4periode yang mewaikili musim hujan, peralihan I, musim kemarau dan peralihan II. Penelitian dilakukanmelalui beberapa tahap, yaitu (1) mengestimasi produktivitas daun lamun, (2) mengestimasi stok karbon daunlamun, (3) mengestimasi besarnya grazing daun lamun oleh bulu babi dan herbivora lain, (4) mengestimasibesarnya produksi serasah daun lamun, baik yang tenggelam di dasar maupun yang terbawa keluar dariekosistem lamun. Hasil penelitian menujukkan total karbon yang dialirkan ke kompartemen lain mencapai2,20% dari stok karbon daun atau setara 81,8% dari produktivitas daun. Aliran produksi melalui serasah yangmelayang sebesar 0,59% dari stok karbon (setara 22,0% dari produktivitas daun), serasah tenggelam 1,36% daristok karbon (setara 50,6% dari produktivitas daun), grazing bulu babi 0,04% dari stok karbon (setara 1,4% dariproduktivitas daun) dan grazing oleh herbivora lain 0,21% dari stok karbon (setara 7,9% dari produktivitasdaun). Dalam konteks aliran produksi, hasil produksi primer lamun paling banyak berkontribusi dalam ekosistemlamun sendiri sebagai serasah, bisa dimanfaatkan oleh detritivore sebagai makanan, terdekomposisi sebagaiunsur hara, atau terkubur sebagai cadangan karbon. Hanya sebagian kecil produksi primer dimanfaatkan secaralangsung oleh herbivora.Kata kunci : produktivitas daun lamun, aliran produksi daun lamun, grazing lamun, serasah lamun

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here