z-logo
open-access-imgOpen Access
Efektivitas Ekstrak Lada Hitam (Piper nigrum L) Terhadap Jumlah dan Motilitas Spermatozoa
Author(s) -
Puji Fauziyyah Iskandar
Publication year - 2021
Publication title -
sandi husada : jurnal ilmiah kesehatan/jurnal ilmiah kesehatan sandi husada
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2654-4563
pISSN - 2354-6093
DOI - 10.35816/jiskh.v10i2.677
Subject(s) - gynecology , andrology , traditional medicine , biology , medicine
Pendahuluan: Infertilitas merupakan permasalahan utama pada pasangan suami istri dan 40% disebabkan oleh faktor laki-laki. Hal ini disebabkan oleh peningkatan reactive oxygen species (ROS) yang dapat mempengaruhi kuantitas maupun kualitas spermatozoa sehingga terdapat perubahan jumlah maupun motilitas dari spermatozoa yang diproduksi. Tujuan: mengetahui efektivitas pemberian ekstrak lada hitam (Piper nigrum L) terhadap jumlah dan motilitas spermatozoa. Metode: menggunakan studi literatur dari berbagai sumber jurnal nasional maupun internasional dengan cara meringkas pembahasan, dan membadingkan hasil yang disajikan pada berbagai sumber tersebut. Hasil: lada hitam memiliki kandungan utama piperin yang berperan sebagai antioksidan. Piperin juga dapat meningkatkan hormon gonadotropin terutama luteinizing hormone (LH) yang akan merangsang pembentukan dari spermatozoa atau proses spermatogenesis sehingga berpengaruh terhadap jumlah dan motilitas spermatozoa. Kesimpulan: Pemberian ekstrak lada hitam memiliki pengaruh terhadap jumlah dan motilitas spermatozoa

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here